Bluetooth speaker merupakan perangkat yang dapat menambah kenyamanan mendengarkan musik. Terlebih, saat ini semakin banyak musik yang bisa disimpan di ponsel atau mungkin perangkat lain dengan kemampuan Bluetooth. Dengan menggunakan Bluetooth speaker, kamu dapat mendengarkan musik dari perangkat portabel kecil dengan volume powerful.
Saat ini, ada banyak pilihan Bluetooth speaker di pasaran. Sebelum membelinya, penting untuk mengetahui apa yang harus dicari dan bagaimana menentukan produk speaker terbaik. Mari simak enam fitur berikut ini yang wajib ada saat kamu beli perangkat tersebut.
Berbentuk portable
Kamu mungkin sudah punya sistem home speaker atau sepasang headphone untuk smartphone dan music player, tapi perangkat tersebut tidak sama dengan speaker portable. Speaker portable memungkinkanmu untuk mendengarkan musik sambil memasak bahkan mandi tanpa kabel.
Bluetooth speaker berbentuk portable juga fleksibel dan mudah dibawa ke mana-mana. Bahkan kamu bisa membawanya selama aktivitas outdoor, seperti pesta di halaman belakang rumah. Jadi, pastikan kamu memilih speaker berbentuk portable, ya.
Performa audio menyeluruh
Jelas menyenangkan memiliki Bluetooth speaker dengan performa audio menyeluruh. Beberapa speaker terdengar lebih baik daripada yang lain dan ini sering kali didukung oleh berbagai fitur yang jauh lebih baik. Contohnya seperti Bose SoundLink Revolve+ II Speaker dengan fitur 360° Sound yang membuat musik jadi lebih real dan menghanyutkan.
Fitur 360° Sound ini direkayasa untuk menghadirkan suara yang dalam, keras, dan mendalam dari speaker yang sangat kecil, menciptakan suara 360° untuk cakupan yang konsisten dan seragam. Fitur ini memungkinkanmu untuk menikmati suara nyata seolah berada di konser live.
Baterai dengan daya pakai lama
Ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan saat membeli Bluetooth speaker, salah satunya adalah baterai dengan daya pakai lama. Masa pakai baterai adalah parameter utama yang perlu dipertimbangkan karena kamu pastinya tidak ingin mengisi ulang speaker setiap jam.
Kamu butuh speaker yang bisa bertahan selama mungkin. Speaker kecil cenderung memiliki baterai yang lebih kecil dan tidak tahan lama, tapi tidak begitu halnya dengan Bose SoundLink Revolve+ II Speaker yang bisa tahan sampai 17 jam dalam sekali full charge.
Tahan air
Mengingat bahwa Bluetooth speaker nyaman digunakan, sering kali speaker satu ini akan ditempatkan di banyak area, bahkan di dekat air. Air dan elektronik tidak dapat bercampur, jadi penting bagimu untuk memilih speaker yang tahan air atau waterproof.
Bergaya, kuat, tahan air, Bose SoundLink Revolve+ II Speaker tahan air dan debu sehingga aman seandainya dipakai mendengarkan musik saat mandi atau berenang. Bentuk silindernya yang meruncing membuat speaker portable ini mudah dibawa ke mana pun, sementara bodi aluminium yang tahan lama memberikan perlindungan tanpa rasa khawatir.
Perintah suara
Bluetooth speaker sangat ideal karena bersifat portable dan dapat beroperasi dengan baterai. Fitur perintah suara membuat segalanya jadi lebih mudah karena kamu bisa melakukan kontrol hands-free untuk pemutaran audio sehingga berfungsi pula sebagai smart speaker, seperti Bose SoundLink Revolve+ II Speaker yang dapat mengakses Siri dan Google Assistant jika terhubung dengan smartphone. Bose SoundLink Revolve+ II Speaker juga dilengkapi fungsi telepon dengan speakerphone internal. Kamu pun bisa menerima panggilan dan mengakses Siri atau Asisten Google langsung dari speaker.
Kontrol yang mudah
Hanya butuh satu aplikasi bagimu untuk mendapatkan kontrol penuh. Bose SoundLink Revolve+ II Speaker bisa mudah dikontrol lewat aplikasi Bose Connect. Kelola koneksi Bluetooth dengan mudah, buka kunci fitur, dan akses pembaruan di masa mendatang dengan aplikasi Bose Connect (tersedia di iOS dan Android).
Jika suara musik yang kamu putar dirasa kurang keras, nyalakan Bluetooth speaker dengan Party Mode untuk memutar dua speaker nirkabel secara bersamaan. Sebagai alternatif, kamu juga bisa beralih ke Mode Stereo untuk pemutaran kiri dan kanan yang memberi pengalaman suara surround secara penuh dan dinamis.
Itulah informasi tentang berbagai fitur yang wajib ada saat kamu beli Bluetooth speaker. Seluruh fitur tersebut bisa kamu temukan dengan membeli Bose SoundLink Revolve+ II Speaker sekarang juga, Kamu juga dapat memilih Bose SoundLink Revolve II sebagai alternatif dengan ukuran yang lebih ringkas. Tunggu apa lagi? Dapatkan produknya dengan klik di sini sekarang juga!